Fenomena budaya populer, seperti film mampu memberi inovasi pada dunia teknologi. Hal tersebut dibuktikan oleh Kano, start-up tech company di Inggris, dengan membuat coding kit dan “tongkat sihir” Harry Potter yang dapat beroperasi di iPad.
Melansir dari Dezeen, Kano mengembangkan produk programming yang diperuntukkan kepada kalangan semua usia. Dengan menghadirkan modul berupa tongkat sihir Harry Potter, perusahaan ini berharap dapat menambah keseruan dalam melakukan pemrograman komputer.
Baca juga: 10 Gadget yang Akan Membuat Hidup Anda Menjadi Mudah
Untuk menggunakan tongkat sihir ini, pertama-tama perlu melakukan sambungan koneksi melalui coding di aplikasi pada tablet yang dapat dipelajari dari buku manual yang interaktif. Setelah tersambung, interface aplikasi akan memberi tutorial untuk menggunakan magic spell pada tongkat sihir untuk membuat karakter-karakter lucu yang ada di dalam dunia Harry Potter.
Baca juga: Smartphone Menarik di Tahun 2018 Yang Jadi Incaran
Warner Bros, selaku pemilik franchise Harry Potter, telah memberi lampu hijau kepada Kano dan membuat tongkat sihir buatan Kano menjadi tech-based toy resmi pertama dari brand Harry Potter.