Di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, terdapat sebuah service apartment 16 lantai yang memang didedikasikan bagi para ekspatriat. RA Residence yang memiliki 110 unit kamar dirancang oleh biro arsitek asal Jakarta, Aboday. RA Residence terletak di lingkungan yang sangat tenang karena berada di daerah perumahan dan sangat tepat untuk menyambut pendatang yang mungkin masih terasa asing dengan suasana Jakarta.
Ra Residence berlokasi di Jl. Intan No.25, Cilandak, Jakarta Selatan dengan harga yang cukup terjangkau namun mendapatkan fasilitas yang mewah. Ra Residence memiliki 6 tipe kamar, yaitu Rà Studio Deluxe, Rà Studio Deluxe Twin, Rà Studio Executive, Rà Executive Suite, Rà Premier Suite, dan Rà Residence Suite. Tempat ini juga cocok untuk para businessman yang ingin fokus bekerja namun dengan suasana damai. Selain menginap, RA Residence juga memiliki 9 meeting room dengan lounge room yang sangat luas. Waktu bersantai atau lunch juga bisa dinikmati di RA Stube Restaurant & Bar.
Arsitek Aboday hanya merancang bangunan, area lobby, dan area outdoor. Menginjak area lobby, Anda akan dipertemukan ruangan dengan ceiling yang tinggi dan warna interior yang maskulin. Material kayu banyak digunakan dan memberikan rasa hangat. Alih-alih memilih artwork, Aboday justru membuat karya seninya sendiri dengan merancang tangga putar di sisi lobby. Tangga besi berwarna hitam ini menarik semua perhatian dengan fungsinya juga sebagai tempat piano dan ceiling bar. Saat menuju sore hari, ceiling putih yang terbentang di sekujur ceiling tangga akan berpendar berwarna warm light.
Sebagai fitur penyegar, service apartment ini memiliki semi-infinity pool, jacuzzi, ruang gym, dan kids playground dengan elemen vertical garden.Sumber foto: Insan Obi