Bepergian ke luar negeri merupakan salah satu kegiatan yang biasa dilakukan untuk menyambut pergantian tahun. Nuansa baru yang didapat di tempat lain mampu me-refresh semangat untuk menikmati tahun 2019 yang segera datang dalam hitungan hari.
Sebelum bepergian ke luar negeri, pastikan persiapan Anda sudah matang, termasuk mengunduh aplikasi-aplikasi yang dapat berguna di negara tujuan. CASA Indonesia telah memilih beberapa aplikasi smartphone Android atau iOS yang sangat membantu Anda di sana.
Pastikan akomodasi Anda sudah siap sedia sebelum perjalanan dimulai. Aplikasi ini menawarkan banyak pilihan penginapan dengan harga yang kompetitif.
Menawarkan pilihan tiket penerbangan, aplikasi ini mampu menyesuaikan pengeluaran perjalanan Anda dengan budget liburan Anda dari berbagai macam airlines ternama.
Baca juga: Tetap Stylish! Ini Tips Liburan Aman Bersama Balita
Meskipun di Indonesia sudah tidak beroperasi, aplikasi ride-sharing ini masih dapat digunakan di beberapa negara yang sering dijadikan sebagai destinasi wisata, seperti Amerika Serikat, Prancis, hingga Spanyol.
Jika kebetulan Anda menyewa kendaraan untuk mobilisasi selama ada di sana, aplikasi ini memberi informasi yang cukup akurat mengenai kondisi traffic dan membantu memilih rute terbaik dan tercepat.
Bingung dalam menentukan tempat makan? Yelp memudahkan memilih restoran yang sedang hype berdasarkan fitur rating dan review, sehingga meminimalisasi kekecewaan untuk trip Anda.
Baca juga: 9 Destinasi Liburan Natal di Luar Negeri
Aplikasi ini dapat memberi informasi jadwal pesawat, prakiraan delay, bahkan perpindahan jalur atau gate sesampainya di bandara tujuan.
Aplikasi berbayar memang sukar untuk menjadi pilihan utama untuk dipasang pada smartphone, namun fitur Dark Sky yang bisa mengetahui prakiraan cuaca secara real-time membuatnya menjadi pilihan terbaik ketika digunakan di negara 4 musim.
Baca juga: 9 Hotel Unik di Jepang yang Harus Anda Coba
ingin merasakan sensasi menggunakan transportasi umum di negara lain? Aplikasi ini menghadirkan tidak hanya rute namun jadwal yang hampir akurat untuk merasakan pengalaman sightseeing as local citizen.
Salah satu fitur traduksi melalui kamera dari Google Translate memudahkan traveler ketika berada di negara dengan huruf alfabet yang berbeda. Aplikasi penerjemah yang terus menerus berkembang ini sangat handy untuk digunakan di negara-negara yang tidak menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa ibu.
Photo editing merupakan aplikasi yang sangat berguna saat Anda ingin mengabadkan momen di luar negeri. Dengan user interface yang mudah dan kaya akan fitur, Snapseed telah menjadi favorit bagi para traveler yang ingin langsung mengunggah hasil potret terbaiknya di media sosial.