Sejak nama AlaCASA masih dikenal sebagai Bravacasa Indonesia ataupun CASA Indonesia, gathering dengan para praktisi arsitek dan desainer sudah menjadi acara wajib setiap saat.
Paling tidak, 2-3 bulan sekali sering diselenggarakan, baik itu dalam berupa intimate gathering, photoshoot project, atau pun pameran besar. Namun pandemi ini menyusutkan semua rencana pertemuan itu, apalagi mengundang para praktisi di luar Jakarta.
AlaCASA adalah sebuah platform konten kreatif yang dekat dengan kehidupan sehari-hari. Tidak hanya membahas tentang urusan hunian, kini AlaCASA memperluas cakupan konten menjadi tiga pilar utama yaitu Daily Life, Home & Living serta Travel & Destination.
Dan setelah 2 tahun banyak yang tertunda akibat pandemi yang terjadi, AlaCASA kembali menyelenggarakan event, salah satunya pameran yang ke-11 dalam tajuk New Beginning di bulan Agustus.
Tahun 2022 ini adalah tahun yang baru. Rasanya kurang lengkap jika berita ini hanya disampaikan secara publik di social media. Ada rasa rindu ingin menyampaikan berita menyenangkan ini kepada kawan yang selama ini sudah mendukung AlaCASA sejak tahun 2006.
Bekerja sama dengan Alice at Langham Jakarta, akhirnya AlaCASA bisa berkesempatan menyapa kembali para kawan dan nara sumber setia yang telah beriringan dengan media ini selama belasan tahun. Grand dining emporium di SCBD ini menghadirkan desain interior dengan detail yang menakjubkan.
Elemen interior Art Deco dan iringan lagu-lagu Prancis membawa pengunjung ke suasana Eropa yang elegan. Beberapa dekorasi berbentuk prajurit Queen of Hearts, Mad Hatter's Hat, dan karakter lain di film Alice in Wonderland turut meramaikan dengan kemewahan. Tempat ini well-designed sehingga cocok dijadikan sebagai venue para pakar di industri desain.
Bertepatan dengan masa Ramadan, AlaCASA membuat acara buka puasa bersama untuk 30 tamu arsitek dan desainer. Rencananya gathering seperti ini akan dibuat kembali secara berkala.
Tamu yang hadir antara lain Stephanie Larassati, Lea Aziz, Ayu Joddy, Jeffry Sandy, Dwisanti Vitorini, Francis Surjaseputra, Danny Wicaksono, dan masih banyak lagi.
Sebuah kesempatan yang berharga juga bagi AlaCASA karena Land Rover Architect Community (LRAC) menyempatkan diri untuk datang bersama koleksi mobil kebanggannya, bahkan ada yang travelling jauh-jauh khusus dari Bandung.
Acara casual ini dibuka dengan hidangan Takjil, seperti English Beef Pot Pie, Caviar Topped Truffle Egg Brioche, dan Hot Kolak Soup. Kelezatan appetizer Seared Tuna Salad, Grilled Chicken Caesar Salad, dan Nachos menambah keramaian dan keakraban acara.
Main course Alice Billionaire Burger, Fried Mac & Cheese Balls, Spinach & Ricotta Ravioli, Fritto Misto, dan Chicken Vol-Au-Vent memberikan memori berbuka puasa yang tak terlupakan.
Di tengah acara casual ini, Putra Tjokro selaku Head of Content AlaCASA dan Debby Setiawaty selaku Director of Marketing Services at the Langham, Jakarta menyapa para tamu undangan.
Selain menjelaskan tentang makna di balik desain dan makanan dari grand cafe ini, ALICE juga menyiapkan bingkisan spesial berupa Deluxe Hampers - 3 kind of cookies and 1 tin of dates serta voucher spa/barber di Chuan Spa.