Lebaran tinggal beberapa hari lagi, nih!

Suasana hiruk pikuk bersama keluarga besar di kampung halaman biasanya menjadi momen yang dinanti saat lebaran. Namun, momen ini musti kembali ditunda demi keselamatan diri dan keluarga akibat pandemi.

Walaupun tidak mudik ke kampung halaman, beragam hal bisa Anda lakukan untuk meramaikan suasana di rumah saat hari raya Idul Fitri. Misalnya saja mendekor atau menghias beberapa area di rumah agar terlihat festive sehingga semakin semangat dalam menyambut hari lebaran.




Islamic Calligraphy Set / Etsy


Untuk mewujudkan rencana ini, beberapa touch up diperlukan untuk menyulap rumah Anda agar bernuansa hangat menyambut lebaran Idul Fitri. Tak hanya makanan dan saling kirim hampers, THR Anda bisa digunakan pula untuk berbelanja produk home & living. Sehingga rumah semakin terasa hidup dan ceria bersama keluarga.


Baca juga, Ayo Berburu Dekorasi Rumah Menjelang Idul Fitri!


Bagi yang ingin last minute shopping buat keperluan rumahnya, CASA Indonesia memberikan rekomendasi tempat untuk beli dekorasi lebaran yang menggemaskan serta kekinian. Dimana sajakah itu?


1. Collection by VIVERE




Dimulai dari furnitur hingga aksesori interior berupa vas dan pajangan dapat Anda temukan di Collection by VIVERE. Memiliki showroom yang tersebar di Jakarta, Surabaya, serta Bali, brand ini menyuguhkan produk bergaya modern dengan sentuhan elegan. Tak hanya menjadi surga untuk mencari produk home decor, beragam hampers cantik juga tersedia sebagai hadiah menarik untuk kerabat dekat Anda.




2. Corina Living




Penyuka dekor terbuat dari kayu dan bergaya natural, pasti akan menyukai produk dari Corina Living yang dapat Anda temukan di Kumulo Creative Compound, BSD. Ciptakan suasana table setting lebaran berkonsep rustic dengan deretan alat makan kayu yang dihadirkan brand lokal ini. Dimulai dari talenan kayu sebagai pengganti platter ataupun keranjang anyaman untuk menaruh snack atau kerupuk yang tak pernah absen pada santapan warga Indonesia.




Baca juga, 5 Tempat Seru di Kumulo buat Hunting Pernak-Pernik


3. IKEA




Siapa yang tidak kenal dengan brand furnitur asal Skandinavia ini. Bagi yang menyukai suasana non formal saat lebaran nanti, dekorasi bergaya sederhana namun menggemaskan dari IKEA bisa menjadi pilihan untuk mewarnai rumah Anda. Selain itu, Anda dapat menambahkan detail-detail manis menggunakan dinnerware berwarna pastel lembut yang banyak ditemukan dalam deretan produk brand ini.






4. Ess Deco




Resmi dibuka awal tahun 2021 ini, Ess Deco berlokasi di kawasan Tulodong, SCBD, Jakarta Selatan. Produk home décor yang ditawarkan akan cocok bagi Anda yang menyukai dekorasi bergaya kontemporer. Dimulai dari dinnerware unik hingga rak dinding dengan bentuk yang out of the box bisa ditemukan di sini. Jika Anda mencari aksen dekor rumah tanpa perlu membeli terlalu banyak produk, mampir saja ke showroom brand ini atau mengunjungi halaman sosial medianya untuk mengakses secara online.




Baca juga, Rekomendasi Hampers Lebaran yang Unik dan Menarik


5. Opus One Concept Store




Dalam hal alat makan yang lucu serta indah, Opus One Concept Store tak bisa dilewatkan. Berbasis di Bandung, set piring bergaya Jepang yang menjadi produk andalan toko ini merupakan pilihan menarik untuk mengisi meja makan Anda saat lebaran nanti. Selain peralatan makan, tersedia pula wadah botol dengan tutup bergaya oriental sebagai botol menyimpan kue kering yang selalu hadir di hari lebaran.




6. E.Caps Jakarta

Berlokasi di Kemang, Jakarta Selatan, kafe ini tak hanya menyuguhkan makanan, tapi juga menghadirkan produk interior. Tak perlu khawatir untuk kualitas produk yang ditawarkan karena telah terkurasi dengan baik berkat latar belakang salah satu pemiliknya sebagai desainer interior. Menerapkan visi ramah lingkungan dalam desainnya, e.caps banyak menyuguhkan dekorasi rumah bergaya quirky.







Foto teaser: Elm & Iron