Badan Pusat Statistik mencatat bahwa tingkat kepemilikan rumah di Indonesia pada tahun 2022 mencapai lebih dari 80 persen. Melihat data ini, di tengah ramainya perdebatan untuk memiliki rumah atau tidak, belum bisa menutupi fakta akan keinginan masyarakat Indonesia untuk memiliki rumah dalam kehidupannya.
Kawasan Tangerang Selatan yang terus berkembang hingga saat ini merupakan salah satu pilihan populer untuk memupuk kehidupan bersama keluarga. Alasannya adalah lokasi yang strategis dengan beragam fasilitas penunjang kehidupan sehari-hari yang mudah dijangkau. Pilihan rumah yang menarik perhatian AlaCASA adalah rumah 2 lantai bergaya elegan, yaitu Nykka by Alam Sutera terutama tipe Rynuu.
Digarap oleh Arsitek Vincent Hadi, tipe Rynuu merepresentasikan rumah modern di kawasan beriklim tropis yang menerapkan open space serta atap pelana yang menaungi fasad hasil kombinasi warna abu-abu dari permukaan concrete, kesan sleek dari steel, dan sentuhan hangat berkat aksen permukaan kayu di balkoni lantai dua.
Rumah ini memiliki lahan 7 x 20 meter dengan luas lahan 140 meter persegi dan luas bangunan mencapai 176 meter persegi serta dilengkapi dengan area carport untuk dua mobil di bagian depan.
Demi menciptakan kesan lapang di dalam rumah, konsep open space layout adalah salah satu solusi yang diterapkan seperti halnya di lantai satu Rynuu yang menggabungkan ruang TV, dapur, serta ruang makan dalam satu kesatuan ruang. Georgina Supit Nanik selaku desainer interior menghadirkan gaya desain interior di show unit berkonsep New Era Art Deco.
Baca juga, 8 Ciri-Ciri Rumah Sehat & Bersih, Apa Rumah Anda Termasuk?
Konsep tersebut perlu dibarengi dengan pertimbangan sirkulasi udara segar demi menciptakan hunian yang sehat. Sebagai landed house, perputaran udara dan cahaya dapat tercipta jika menerapkan bukaan ruang menghadap area luar, yang bisa Anda sulap menjadi taman ataupun swimming pool.
Rumah ini turut memiliki 4+1 bedrooms dan 3+1 bathrooms yang bisa Anda manfaatkan menjadi ruang seperti, kamar tidur utama, dua kamar tidur anak, area bekerja, hingga ruang hobi.
Selain rumah, masih banyak pertimbangan lainnya saat ingin memiliki rumah. Rumah 2 lantai bagian dari Nykka by Alam Sutera ini berlokasi di kawasan Green Tunnel Alam Sutera yang dikelilingi dengan fasilitas lengkap dalam radius dekat. Perihal pendidikan, hunian terletak bersebelahan dengan Sekolah Santa Laurensia.
Jika Anda butuh medical assistance, bisa mengunjungi Rumah Sakit EMC Alam Sutera. Sedangkan untuk keperluan sehari-hari dan rumah, pemilik rumah tipe Rynuu bisa mengunjungi Living World, Mall @ Alam Sutera, The Flavor Bliss, maupun IKEA. Bagi yang concern akan hal kebugaran jasmani, rumah 2 lantai bergaya elegan di kawasan Alam Sutera ini juga memiliki fasilitas Sports Center bahkan juga berdekatan dengan lapangan basket.
Secara umum, investasi untuk tempat tinggal merupakan investasi yang perlu dipikirkan dengan matang. Dengan segala nilai positif yang dimiliki tipe Rynuu dari Nykka by Alam Sutera, dapat dikatakan bahwa hunian ini bisa menjadi investasi yang tepat untuk mengisi dan mengakomodasi kehidupan Anda di masa mendatang. Untuk obrolan lebih lanjut, Anda bisa bertanya langsung melalui Whatsapp Alam Sutera Realty.