Sebagai sebuah brand besar, nama Muji tentu tidak asing didengar di telinga berbagai kalangan masyarakat. Meskipun namanya sudah dikenal di hampir seluruh belahan dunia, nyatanya di tempat asalnya di Jepang, Muji pun masih mendapatkan kesulitan untuk memenuhi kebutuhan pelanggannya yang berada di kawasan pegunungan atau jauh dari pusat kota.






Guna memberikan pelayanan maksimal kepada seluruh pelanggannya di mana pun, Muji mengubah peran dari moda transportasi turis berbentuk minibus menjadi moving store. Inisiasi yang dilaksanakan oleh Muji ini memiliki misi untuk merevitalisasi keadaan ekonomi kawasan lokal serta menggapai pelanggan di kategori lansia dengan cara yang mengitari permukiman di wilayah pegunungan di Jepang. 


Baca juga: Otopet Bisa Jadi Alternatif Transportasi Modis Anda






Inisiasi moving store ini hadir dengan nama Muji To Go Bus. Untuk membuat konsep ini berjalan dengan optimal, minibus milik Muji ini nantinya akan diisi dengan segala macam produk Muji, mulai dari pakaian, ATK, alat mandi, hingga alat memasak. Kehadiran moving store ini juga jadi kesempatan bagi Muji untuk dapat mendengarkan saran dari para pelanggan setianya secara langsung agar dapat memenuhi kebutuhan banyak orang.




Baca juga: Rumah Artis Berzodiak Gemini ini Penuh Tanaman Hias


Kehadiran Muji To Go Bus ini juga sebagai bentuk pengenalan kepada masyarakat yang lebih luas akan dibukanya store terbesar Muji di Naoetsu Shopping Center, Tokyo, Jepang. Moving store dari Muji ini akan mulai dijalankan mulai Agustus mendatang dengan target mengelilingi seluruh Jepang di bulan September. 


Sumber foto: dok. Muji / Design Boom