Vertical garden, sky bridges, dan waterpark merupakan fasilitas terbaik berada dalam luxury resort bergengsi di Dubai, The Royal Atlantis. Masih satu lokasi bersama Atlantis The Palm di pulau Palm Jumeirah, resor ini memiliki akuarium ubur-ubur terbesar yang akan menyambut Anda di lobi dengan model lampu seperti air hujan setinggi 10 meter.


NYC's Kohn Pedersen Fox Associates


Terlihat seperti bangunan futuristik, hasil rancangan arsitektur Kohn Pedersen Fox Associates dari NYC mengambil inspirasi dari monumen romawi kuno yang membingkai langit di antara sturuktur ruang. 


Dengan luas bangunan hampir 20 hektar, The Royal Atlantis memiliki 795 kamar dan 231 residen dilengkapi private pool dengan interior kamar marmer dan sentuhan warna gold di seluruh ruang. Setiap kamar memiliki balkon dengan jendela yang tinggi menghadap ke laut dan panorama kota Dubai. Amenities yang diberikan dari luxury brand seperti Hermès, Frette, dan Graff.




Di resor ini, pengunjung dapat menikmati makanan dari 17 bar dan restoran dari chef ternama seperti Nobu by ocean yang ada di sky bridge. Menjadi penghubung antar menara, jembatan ini memberikan ruang  terbuka untuk akses ke Infinity pool, cabanas, dan skyblaze fountain yang memainkan air dan api.


Baca Juga, Menginap di Hotel Mewah Ini Serasa di Akuarium




Digadang menjadi ikon terbaru Dubai, The Royal mengadakan grand opening party mengundang private guest yang dimeriahkan oleh Beyonce, konser ini menandakan 4 tahun terakhir konsernya.




Selain itu, Beyonce diberikan akses untuk menginap di kamar termahal ini yaitu Penthouse The Royal Mansion. Bagian menarik dari megahnya penthouse ini, terdapat pohon olive berumur 100 tahun berada di foyer dan harga yang ditawarkan hampir 1 miliar rupiah.




Sumber foto: Atlantis The Royal 
Teks oleh: Nadia Dian Zahrani