Menuju libur akhir tahun, biasanya ada sejumlah acara keluarga yang direncanakan dan siap diselenggarakan, mulai dari family gathering, liburan keluarga, atau pesta akhir tahun. Buat Anda yang sedang mencari tips memilih vila untuk acara keluarga, AlaCASA punya tipsnya buat Anda!


1. Memastikan pemilihan villa sesuai budget


(@propertia.bali on Instagram)


Jika Anda hendak menempati villa sebagai rumah singgah di kala liburan atau acara keluarga, sebaiknya terlebih dahulu memastikan budget atau anggaran yang dimiliki. Dengan begitu, Anda bisa memilih villa nyaman dan bagus yang sesuai dengan budget. Jangan sampai Anda memilih villa dengan fasilitas mewah, namun budget tidak mencukupi. Jika hal ini terjadi, tentu akan membuat liburan yang direncanakan menyenangkan justu berubah menjadi liburan yang menyedihkan. 


2. Ketahui fasilitas yang tersedia


(Villa Solana Bali @villasonalabali / @propertia.bali on Instagram)


Saat memilih villa untuk menginap, selain memastikan kondisi bangunan villa yang terbilang masih cukup baik, Anda juga perlu memastikan fasilitas yang tersedia di dalam villa. Misalnya, jika Anda dan keluarga merencanakan kegiatan barbeque atau games, pastikan villa yang Anda pilih memilih area terbuka luas. Atau, jika villa tempat Anda menginap berada di daerah dingin, pastikan villa memiliki fasilitas water heater


Selain itu, jika Anda berencana untuk pergi berlibur bersama keluarga besar, pastikan Anda juga memeriksa jumlah kamar tidur yang tersedia. Dengan memastikan fasilitas yang dimiliki villa tempat Anda menginap tentu akan membuat momen berlibur bersama keluarga akan terasa semakin nyaman dan berkesan. 


3. Pilih villa yang lokasinya mudah diakses


(@propertia.bali on Instagram)


Tips memilih villa untuk acara keluarga berikutnya yaitu dengan memastikan Anda memilih villa yang lokasinya mudah diakses, seperti dekat dengan tempat wisata yang ingin dikunjungi atau dekat dengan fasilitas umum. 


Memilih villa yang lokasinya dekat dengan tempat wisata dapat mengurangi waktu berkendara, sehingga Anda dan keluarga bisa berwisata dengan maksimal dan pengeluaran budget transportasi juga bisa lebih ditekan. Selain itu, memilih villa yang dekat dengan fasilitas umum, seperti minimarket, ATM, fasilitas kesehatan, dan pos polisi, juga bisa memudahkan Anda memenuhi kebutuhan sehari-hari selama liburan atau mendapatkan penanganan tepat ketika hal-hal yang tidak diinginkan terjadi. 


4. Memperhatikan area parkir kendaraan


(Photo & Arsitek by Bayu Ananda (@b.andn))


Vila dengan area parkir kendaraan yang memadai tentu menjadi hal penting, supaya Anda dan seluruh anggota keluarga tidak perlu jauh berjalan kaki dari area parkir terpisah ke villa tempat menginap. Area parkir terpisah yang cukup jauh dari villa bisa sangat merepotkan dan memberatkan anggota keluarga, terutama orang tua dan anak kecil. 




5. Pastikan villa memiliki keamanan yang ketat


(Modjo Villas (@modjovillas) on Instagram)


Liburan atau acara keluarga menjadi momen yang pas untuk bersenang-bersenang. Kendati begitu, jangan sampai Anda dan keluarga terlena, sehingga menjadi kurang awas dengan barang-barang bawaan. Tetap awasi barang-barang bawaan, terutama barang-barang berharga seperti smartphone, tablet, dan dompet. 


Selain meningkatkan kewaspadaan diri terhadap barang-barang bawaan, Anda juga perlu memastikan villa tempat Anda dan keluarga menginap memiliki sistem keamanan yang ketat, seperti memiliki CCTV 24 jam atau pos jaga. 


Memang tidak ada yang mengharapkan hal buruk terjadi, tetapi tidak ada salahnya untuk selalu waspada, bukan?


6. Gunakan aplikasi atau website resmi untuk melakukan pemesanan


(@balivillacatalogue on Instagram)


Saat ini terdapat banyak aplikasi dan website resmi yang menyediakan layanan pesan villa secara mudah, cepat, terpercaya, dan praktis. Aplikasi atau website resmi ini dapat membantu Anda mendapatkan segala informasi yang dibutuhkan, seperti harga, fasilitas, lokasi villa, jarak vila ke beberapa tempat wisata, hingga ulasan yang diberikan penyewa lain. 


Tetapi sekali lagi, pastikan Anda memesan villa dari aplikasi atau website resmi untuk menghindari penipuan, ya!


Itulah enam tips memilih villa untuk acara keluarga yang perlu Anda ketahui. Semoga tips di atas bermanfaat dan bisa mendukung acara Anda dan keluarga ya!




Teks: Calvin
Editor: Raisa Benaya Ranti & Zaza
Foto teaser: @balivillacatalogue on Instagram