Dalam berpergian, tentu koper atau tas travel menjadi hal yang paling penting selain itinerary perjalanan Anda. Terkadang, kesalahan dalam menentukan koper apa yang cocok untuk digunakan menambah daftar masalah yang tidak perlu terjadi saat berlibur, yang biasanya meliputi over capacity, kekurangan dalam perihal keamanan, hingga bahan tidak berkualitas.


Agar terhindar dari hal-hal tersebut, CASA Indonesia telah persiapkan cara-cara memilih koper yang memudahkan Anda saat travelling.


1. Persiapkan itinerary perjalanan Anda


Tips Memilih Koper Terbaik untuk Berlibur

Andiamo


Sebelum memilih koper, ada baiknya Anda merincikan jadwal perjalanan Anda terlebih dahulu. Mulai dari daerah mana yang akan dikunjungi. Temukan informasi mengenai kondisi geografis dari lokasi tersebut, apakah memungkinkan untuk memakai koper besar, carryon, atau bahkan lebih baik gunakan ransel.


Baca juga: 12 Pantai di Malang yang Wajib Dikunjungi


2. Sesuaikan ukuran koper dengan lama perjalanan


Umumnya, koper-koper yang bisa dijumpai di department store terbagi dalam empat ukuran untuk menyesuaikan kebutuhan sang pengguna. Koper kabin memiliki ukuran mulai dari 16 hingga 22 inci, cocok untuk perjalanan dinas maksimal tiga hari.


Tips Memilih Koper Terbaik untuk Berlibur

See-Ya Suitcase


Koper medium cocok untuk perjalanan hingga 7 hari ukurannya berkisar dari 23 sampai 24 inci. Untuk perjalanan yang lebih lama, Anda bisa pilih ukuran besar dan ekstra besar dengan ukuran dari 25 sampai dengan 32 inci.


3. Pilih bahan koper yang kuat


Baik Anda bepergian menggunakan mobil, kereta, atau pesawat, pilihan terbaik tentu menggunakan koper yang bermaterial keras. Material polycarbonate biasanya digunakan dalam pembuatan koper.




Tips Memilih Koper Terbaik untuk Berlibur

Arlo Skye


Material tersebut merupakan olahan biji plastik yang lebih kuat. Tentu tidak akan membuat Anda khawatir jika membawa barang-barang penting dan berharga dalam koper.


Baca juga: Surga Destinasi Baru di Bali, Origin hadir di Seminyak


4. Gunakan koper beroda


Tips Memilih Koper Terbaik untuk Berlibur

Louis Vuitton


Untuk memudahkan Anda membawa barang bawaan, tentu baiknya gunakan koper beroda ketika anda bepergian, seperti berlibur mengelilingi Eropa misalnya. Waktu yang sebentar dalam berpindah-pindah kota hingga negara, tentu Anda tidak mau memikul beban yang bisa mencederai tubuh.


Tips Memilih Koper Terbaik untuk Berlibur

Optimum Langues


Semoga Anda menemukan koper-koper yang cocok untuk liburan. Bon voyage!


Foto teaser: dok. 90 Points / Xiaomi / Hypebeast