-
Tinggal di wilayah tropis akan membuat seribu cara agar hunian terasa lebih dingin dan sejuk, seperti halnya penggunaan cool roof ini. Sebuah pelapis atap yang memantulkan sinar matahari agar menurunkan suhu udara pada internal bangunan serta berdampak positif untuk lingkungan.
americanweatherstar.com
Bagaimana Cara Kerja Cool Roof?
Cara kerja cool roof ini adalah memantulkan sinar matahari supaya hanya sebagian kecil yang diserap oleh atap dan berpindah ke dalam bangunan. Cool roof memiliki kemampuan yang lebih dari atap lainnya dalam memantulkan dan menyerap sinar matahari. Efektivitas cool roof ini ditentukan oleh 'albedo' yang terdapat dalam material atap, yaitu kemampuan menyerap atau memantulkan cahaya yang salah satunya di pengaruhi oleh warna atap.
coolroofs.org
Semakin putih warna atap maka semakin tinggi nilai albedo, dan semakin banyak pula radiasi yang dipantulkan. Dengan begitu, sinar matahari yang diserap atap akan lebih dikit jumlahnya dan menyejukkan hunian.
constellation.com
Kenapa harus pakai cool roof?
Cool roof memiliki kelebihan yang bukan hanya berdampak untuk internal hunian, namun dalam lingkungan juga memberikan solusi untuk menurunkan CO2 dan emisi listrik lainnya yang terdapat dalam penggunaan AC.
Namun dari banyaknya kelebihan itu, Anda harus merelakan nilai estetika. Pantulan cahaya pada atap karena nilai albedo yang tinggi memberikan tampilan silau atau glare, dan karena atapnya berwarna terang dapat dengan mudah terlihat kotoran serta debu.
shutterstock.com
Foto Teaser: Julie Garrison
Teks Oleh: Putri Rahma Safhira
-