-
Perubahan Menakjubkan Gereja Menjadi Hunian Keluarga
Sebuah gereja dengan luas 510 meter persegi di Illinois, Chicago kini tidak lagi dimanfaatkan sebagai gereja melainkan menjadi sebuah hunian. Linc Thelen Design, arsitek asal Chicago, dan Scrafano Architects, arsitek asal Los Angeles, bekerja sama dalam merombak gereja ini menjadi sebuah rumah dengan gaya minimalis yang unik.
Area living dengan konsep terbuka tanpa sekat
Memiliki atap dengan tinggi 7 meter pada area living yang berposisi di tengah hunian, membawa kesan luas dan megah ke seluruh bangunan. Area living yang megah ini terdiri dari area dapur, ruang keluarga dan ruang makan yang menyatu tanpa sekat.
Area tangga dengan lantai kayu yang sama
Pada area living, para arsitek mengaplikasikan palet berwarna netral yang membantu menyelaraskan desain jendela gereja yang penuh warna dengan gaya rumah yang minimalis. Keunikan dari gaya minimalis yang dimiliki rumah ini adalah kentalnya nuansa gereja dari jendela berkaca patri yang kental kaitannya dengan arsitektur sebuah gereja.
Jendela dengan kaca patri yang khas dengan ciri sebuah gereja pada area dapur
Area dapur yang merupakan bagian dari area living rumah ini memiliki desain yang sangat minimalis, menjadikan jendela di belakangnya sebagai sorotan yang memikat mata.
Baca juga, Gereja ini Disulap Menjadi Toko Buku yang Indah
Perapian minimalis berwarna hitam di tengah area living
Terdapat sebuah perapian berwarna hitam polos yang tersambung dari dasar lantai rumah sampai menyentuh atap. Perapian ini memiliki dua sisi dengan sisi yang lainnya menjadi bagian dari media room dengan ukuran yang lebih kecil.
Sisi lain dari perapian yang menghadap ke area media room
Rumah dengan tujuh kamar tidur dan enam kamar mandi ini sebagian besar memiliki lantai yang terbuat dari kayu ek putih. Penghuni rumah ini juga dapat melakukan indoor sport dengan rock climbing yang terletak di salah satu kamar tidur.
Baca juga, Selain Notre Dame, Ini 15 Rumah Ibadah yang Direnovasi
Wall rock climbing pada salah satu kamar anak pada hunian ini
Dilansir dari: Design Milk
Sumber teaser dan foto: Linc Thelen Design / Design Milk
Teks oleh: Shabrina P. Nisakara
-