-
Mobil Ini Bisa Membersihkan Polusi dari Mobil Lain! CASA Indonesia
Studio desain dan arsitektur yang berbasis di London, Heatherwick Studio, meresmikan konsep dari mobil elektrik yang mereka rancang untuk IM Motors.
Bernama Airo, mobil ini adalah mobil pertama yang pernah didesain oleh Heatherwick Studio.
Mobil elektrik ini akan dilengkapi dengan HEPA (high-efficiency particulate air), sebuah sistem penyaringan yang dapat membersihkan udara dari polusi secara aktif.
Teknologi ini memberikan Airo kemampuan untuk membersihkan udara dari polusi yang dihasilkan mobil lain.
Mobil dengan desain yang sangat futuristik ini akan memiliki 2 mode berkendara, yaitu tanpa pengemudi (autonomous) dan dengan pengemudi (driver-controlled).
Tidak seperti mobil elektrik lainnya, Airo dapat menghirup polusi yang dihasilkan mobil lain selagi berjalan.
Didesain oleh sebuah studio yang berbasis desain dan arsitektur, desain interior dari mobil ini memiliki sifat yang fleksibel.
Baca juga, VW Memperkenalkan Mobil Elektrik Bergaya Klasik
Mobil yang dibalut kaca pada sebagian besar body-nya ini dilengkapi dengan kursi yang dapat berputar. Interior dari mobil ini mampu dimanfaatkan sebagai sebuah ruang multifungsi.
Dengan empat kursi yang saling berhadapan dan sebuah meja lipat di tengah, mobil ini dapat berubah menjadi ruang makan serta ruang bermain bahkan ruang bekerja.
Sesuai klaim yang mengatakan bahwa interior mobil ini multifungsi, kursi dan meja dapat dilipat untuk menciptakan kamar tidur dengan kasur berukuran double.
Pada mode ini, kaca mobil mampu berubah menjadi opaque dengan bantuan teknologi terbaru untuk menciptakan ruang yang privat dan nyaman di dalam mobil.
Baca juga, Mobil Listrik Compact untuk Solusi Perkotaan
Berdampingan dengan mobil elektrik ini, Heatherwick Studio mendesain charging station dengan karakter desain yang senada dengan karakter desain yang dimiliki Airo.
Charging station ini memiliki bentuk yang melengkung dan terbuat dari weather steel atau baja corten. Tidak lupa, charging station ini dilengkapi dengan kabel charging yang dapat ditarik.
Airo sendiri direncanakan untuk mulai diproduksi di tahun 2023 untuk IM Motors, sebuah merek yang diciptakan oleh perusahaan mobil asal Cina, SAIC Motor.
Dilansir dari: Dezeen
Teks oleh: Shabrina P. Nisakara
-