Sekarang ini plastik telah menjadi bagian dari kehidupan manusia. Gaya hidup ini ternyata telah membawa bahaya yang akan mengancam manusia, bahkan makhluk hidup lainnya. Dan saat ini masalah sampah plastik telah menjadi persoalan serius di dunia. Banyak komunitas yang telah berupaya untuk menghimbau penggunaan plastik, seperti Shed Design dan Project 0.






Baca juga, Studio Desain Asal Inggris Sulap Sampah jadi Speaker




Shed design, Project 0 berkolaborasi dengan Sky Ocean Rescue untuk membuat sebuah pop-up store di London, Pass on Plastic, sebuah toko sementara yang akan beroperasi hingga awal tahun. Dimaksudkan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan penggunaan produk sekali pakai ini yang berakhir di lautan. Mulai dari lantai hingga langit-langit toko ini dihiasi oleh wallpaper yang menggambarkan sampah plastik sebagai pengingat visual buat konsumen akan masalah plastik laut yang kian meningkat.






Baca juga, Well-designed! Adidas Luncurkan Sepatu Ramah Lingkungan


Plastik-plastik yang digambarkan pun plastik yang berada di keseharian kita, mulai dari sikat gigi, kemasan plastik ataupun tutup botol yang terpampang di dinding dan lantai toko ini. Selain itu, ada beberapa produk yang di jual di toko ini, produk tersebut dirancang oleh 10 celebrity ambassador dengan masing-masing dimaksudkan untuk menggantikan produk yang biasanya terbuat dari plastik seperti botol, cangkir atau alat makan dan keuntungan dari setiap penjualan ini pun akan disumbankan ke WWF dan Project 0 nantinya.


Sumber foto + teaser: dezeen